Unity In Life Science

Latar Belakang UNILIS

Kenapa Unilis Harus ada? Untuk menjawab hal tersebut, berikut kami papar tentang latar belakang, landasan, tujuan, dan manfaat kegiatan UNILIS ini.

Latar Belakang

Mahasiswa dan sebuah Universitas mengedepankan Tridarma Perguruan Tinggi sebagai dasar dari setiap kegiatan yang dilaksanakannya. Tiga pilar utama berupa pendidikan, penelitian dan pengembangan, dan terakhir pengabdian kepada masyarkat. 

Ketiga pilar utama ini, telah dilakukan selama ini oleh Universitas , mahasiswa dan khususnya lembaga mahasiswa itu sendiri. Pilar yang ada dalam tridarma perguruan tinggi mengharuskan kita untuk mencari ilmu atau berpendidikan untuk dapat melaksanakan penelitian dan pengembangan guna pengabdian kepada masyarakat. 

Walaupun kita tahu bahwa ketiga pilar tersebut adalah proses yang berkesinambungan dan tak boleh putus, terlihat sekarang ini pelaksanaan pilar penelitian dan pengembangan terlihat masih kurang. Tak bisa disangkal bahwa Universitas Hasanuddin dan Direktorat Jendral Perguruan Tinggi (Ditjen Dikti) telah berusaha agar setiap mahasiswa memiliki kemauan terlebih lagi minat akan penelitian dan pengembangan bidang ilmu mereka. Akan tetapi, Mahasiswa yang menghimpun diri dalam sebuah lembaga kemahasiswaan masih terbilang ‘ragu’ dalam menumbuh kembangkan minat para anggotanya di wilayah penelitian dan pengembangan bidang ilmu mereka.

Himpunan Mahasiswa Biologi dengan sifatnya yang ilmiah memiliki kewajiban dalam melaksanakan Tridarma perguruan tinggi termasuk penelitian dan pengembangan. Seperti yang kita lihat bahwa setiap mahasiswa biologi yang menghimpun diri dalam Himpunan Mahasiswa Biologi memiliki minat dalam penelitian. Oleh karena itu, sudah seharusnya Himbio FMIPA Unhas mengadakan kegiatan yang berupa penelitian bersama.

B. Landasan Kegiatan

Landasan kegiatan penelitian bersama ini adalah:

  1. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Himbio FMIPA Unhas
  2. GBHK Himbio FMIPA Unhas
  3. Format Pengkaderan Himbio FMIPA Unhas
  4. Program Kerja Badan Eksekutif Himbio FMIPA Unhas Periode 2014-2015

C. Tujuan Kegiatan

Hal yang ingin dicapai dari kegiatan ini adalah:

  1. Kebersamaan dan keakraban anggota dan alumni Himbio FMIPA Unhas dalam koridor penelitian.
  2. Menambah ilmu pengetahuan yang dimiliki oleh kader Himbio FMIPA Unhas dalam penelitian
  3. Menumbuhkembangkan semangat kerja sama kader dalam melaksanakan penelitian.


D. Manfaat Kegiatan

Dengan tercapainya tujuan kegiatan ini maka manfaat yang  akan diperoleh yaitu:

  1. Wujud pilar penelitian dan pengembangan akan lebih mudah diterapkan dalam lembaga mahasiswa.
  2. Membantu universitas, fakultas dan jurusan dalam meningkatkan minat mahasiswa dalam penelitian khususnya PKM.
  3. Terciptanya kebersamaan, keakraban, dan kerja sama diantara kader Himbio FMIPA Unhas baik seangkatan maupun berbeda angkatan dalam meneliti.
Sekian pemaparan kami tentang kenapa kami harus mewujudkan kegiatan ini. Kami segenap pelaksana kegiatan mengharapkan dukungan dan bantuan anda sekalian, para Kader HIMBIO FMIPA UNHAS serta sivitas akademik Unhas. 
Janji Kami Tak Pernah Kami Lupakan. Wassalam